Kemenhub: Wisatawan Asing Tetap Bisa Lewat Bandara Soetta Pelaku Perjalanan Luar Negeri

Berita MedanTalk

Kemenhub: Wisatawan Asing Tetap Bisa Lewat Bandara Soetta

Pelaku Perjalanan Luar Negeri (PPLN) baik WNI maupun WNA yang ingin masuk ke Indonesia dengan tujuan wisata tetap bisa melalui Bandara Soekarno Hatta. Selain itu bisa lewat Bandara Ngurah Rai dan Bandara di Kepulauan Riau.

Kemenhub pun menjelaskan detail terkait hal ini yang sebelumnya telah terbit dalam Siaran Pers Ditjen Perhubungan Udara, tanggal 6 Februari 2022. Yang berjudul Kemenhub Terbitkan SE Baru Perjalanan Luar Negeri (SE Kemenhub Nomor 11 Tahun 2022).

“Serta untuk menghindari kesalahan persepsi agar setiap pihak memiliki pemahaman yang sama, maka kami menyampaikan koreksi atas siaran pers yang semula berbunyi”… pembatasan pintu masuk (entry point) bagi WNI dan WNA pelaku perjalanan luar negeri dengan tujuan wisata, hanya dapat melalui Bandara I Gusti Ngurah Rai (Bali), Bandara Hang Nadim (Batam), dan Bandara Raja Haji Fisabilillah (Tanjung Pinang),” kata Plt Kepala Bagian Kerja Sama Internasional dan Umum Ditjen Hubud Kemenhub Fitri Indah melalui siaran persnya, Senin (7/2).

Ia menegaskan, poin tersebut seharusnya berbunyi sebagai berikut:

“Pembatasan pintu masuk (entry point) bagi WNI dan WNA pelaku perjalanan luar negeri dengan tujuan wisata, dapat melalui Bandara I Gusti Ngurah Rai (Bali), Bandara Hang Nadim (Batam), dan Bandara Raja Haji Fisabilillah (Tanjung Pinang),” tuturnya.

Dengan demikian pelaku perjalanan luar negeri untuk kepentingan wisata juga dapat melalui Bandara Soekarno Hatta.

“Hal ini perlu kami tegaskan sekaligus sebagai klarifikasi atas berbagai pemberitaan yang telah beredar,” kata dia.

“Saat ini Ditjen Perhubungan Udara tengah melakukan revisi SE Nomor 11 Tahun 2022, dengan tetap mengacu pada SE Satgas Covid-19 Nomor 4 Tahun 2022,” tutupnya.

Sumber: kumparan
#berita #wisata #bandarasoekarnohatta #bandara #kemenhub

Kemenhub: Wisatawan Asing Tetap Bisa Lewat Bandara Soetta

Pelaku Perjalanan Luar Negeri (PPLN) baik WNI maupun WNA yang ingin masuk ke Indonesia dengan tujuan wisata tetap bisa melalui Bandara Soekarno Hatta. Selain itu bisa lewat Bandara Ngurah Rai dan Bandara di Kepulauan Riau.

Kemenhub pun menjelaskan detail terkait hal ini yang sebelumnya telah terbit dalam Siaran Pers Ditjen Perhubungan Udara, tanggal 6 Februari 2022. Yang berjudul Kemenhub Terbitkan SE Baru Perjalanan Luar Negeri (SE Kemenhub Nomor 11 Tahun 2022).

"Serta untuk menghindari kesalahan persepsi agar setiap pihak memiliki pemahaman yang sama, maka kami menyampaikan koreksi atas siaran pers yang semula berbunyi"... pembatasan pintu masuk (entry point) bagi WNI dan WNA pelaku perjalanan luar negeri dengan tujuan wisata, hanya dapat melalui Bandara I Gusti Ngurah Rai (Bali), Bandara Hang Nadim (Batam), dan Bandara Raja Haji Fisabilillah (Tanjung Pinang)," kata Plt Kepala Bagian Kerja Sama Internasional dan Umum Ditjen Hubud Kemenhub Fitri Indah melalui siaran persnya, Senin (7/2).

Ia menegaskan, poin tersebut seharusnya berbunyi sebagai berikut:

"Pembatasan pintu masuk (entry point) bagi WNI dan WNA pelaku perjalanan luar negeri dengan tujuan wisata, dapat melalui Bandara I Gusti Ngurah Rai (Bali), Bandara Hang Nadim (Batam), dan Bandara Raja Haji Fisabilillah (Tanjung Pinang)," tuturnya.

Dengan demikian pelaku perjalanan luar negeri untuk kepentingan wisata juga dapat melalui Bandara Soekarno Hatta.

"Hal ini perlu kami tegaskan sekaligus sebagai klarifikasi atas berbagai pemberitaan yang telah beredar," kata dia.

"Saat ini Ditjen Perhubungan Udara tengah melakukan revisi SE Nomor 11 Tahun 2022, dengan tetap mengacu pada SE Satgas Covid-19 Nomor 4 Tahun 2022," tutupnya.

Sumber: kumparan

NB: Berita & Cerita Medan terkini, silakan browse menu HARI INI diatas
Untuk Berita khusus lainnya Add Channel Telegram @MedanTalk
Buat yang mau berbagi join Forum Telegram kami cari Medan Talk Forum di Telegram

Yang main tiktok, add TikTok @MedanTalk
follow instagram @MedanTalk dan @MedanTalkViral khusus berita viral
YouTube channel MedanTalk untuk berita video

Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com

Browse berita cerita lainnya di hashtags dibawah => berita wisata bandarasoekarnohatta bandara kemenhub